
hubungi kami ide@gavininterior.com untuk konsultasi maupun informasi mengenai biaya buat kitchen set impian anda
Biaya Buat Kitchen Set Menyesuaikan Desain

Ruang dapur merupakan salah satu ruang penting yang digunakan sebagai tempat berkumpulnya keluarga ketika sarapan ataupun makan malam. Ruang dapur bisa digabungkan dengan ruang makan sehingga memudahkan anda untuk mengambil ataupun menyajikan makanan.
Karena di jadikan sebagai tempat mengolah makanan dan juga berkumpulnya keluarga, karena itu, dapur pun perlu di perhatikan dengan baik. Baik dari tata peletakkan barang maupun bagian-bagian yang ada di ruang dapur. Dan untuk mendapatkan ruang dapur yang rapi serta tertatan dan juga nyaman ketika berada di dalamnya, maka anda bisa memilihh menggunakan kitchen set.
Mungkin anda berfikir bahwa biaya buat kitchen set itu mahal ? belum tentu, karena biaya bisa kita sesuaikan dengan budget dan isi kantong kita. Tidak hanya budget saja yang perlu anda perhatikan sebelum membeli atau buat kitchen set, namun kebutuhan anda seperti ukuran dan desain ruangan juga perlu anda perhatikan.
Sebenarnya apa saja yang perlu kita perhatikan untuk mendapatkan biaya buat kitchen set murah dan sesuai isi kantong kita ? Nah, berikut ini bisa membantu anda dalam menentukan dan memperhatikan beberapa hal yang dapat menghemat pengeluaran anda.
- Pemilihan design kitchen set
Ada berbagai macam jenis desain atau design kitchen set yang bisa anda pilih menyesuaikan dengan desain interior ruang dapur yang anda miliki. Walaupun pada dasarnya desain yang di pilih merupakan selera anda, namun anda pun perlu memperhatikan desain yang tepat untuk dapur anda. Agar tidak hanya memberikan keindahan dan kenyamanan dapur anda, namun juga nyaman di kantong anda.
Konsep atau desain kitchen set minimalis mungkin bisa anda pilih untuk dapur anda, karena tidak hanya banyaknya konsep bangunan berdesain minimalis modern, namun kitchen set dengan desain minimalis dapat membantu anda menambah keindahan rumah minimalis anda serta dapat memberikan kesan dan suasana ruang dapur yang lebih luas dan menarik.
Tidak hanya minimalis saja, untuk anda yang memiliki konsep klasik pun tidak mengapa anda memilih desain klasik atau bahkan semi klasik. Yang mana untuk desain tentu saja perlu anda sesuaikan dengan desain interior ruangan anda.

2. Ukuran
Hal selanjutnya yang perlu anda perhatikan adalah ukuran dari kitchen set, yang mana dengan ukuran yang sesuai dengan ruang dapur anda, tidak hanya membuat ruangan dapur anda menjadi lebih nyaman, namun juga dapat memberikan rasa aman dan juga memudahkan anda dalam mengambil berbagai peralatan memasak anda dengan mudah tanpa membahayakan anda.
Selain aman untuk anda, ukuran juga dapat mempengaruhi harga kitchen set yang akan anda buat atau beli. Semakin besar ukuran tentu saja akan semakin mahal pula harga atau biaya kitchen set yang akan anda keluarkan. Tidak hanya ukuran, akan tetapi luas atau bentk dan model dari kitchen set juga mempengaruhi. Jika anda membuat kitchen dengan bentuk letter L ataupun letter U tentu saja harganya akan lebih mahal dibandingkan dengan letter i.
3. Bahan utama pembuat kitchen dan finishing yang digunakan
Untuk jenis bahan dasar yang digunakan untuk pembuatan kitchen set sangat beragam, mulai dari jenis bahan kayu solid seperti kayu jati, ataupun multiplek, MDF, particel board, blockboard dan lain sebagainya yang bisa anda pilih sesuai selera dan kebutuhan anda. Hanya saja, anda juga perlu memperhatikan budget yang anda miliki.
Akan tetapi, jika anda teliti dalam memilih dan membuat kitchen set, maka anda bisa mendapatkan kitchen set yang murah namun dengan kualitas yang baik pula. Karena itu, ketelitian dan memperhatikan kebutuhan dengan baik perlu anda lakukan.
Tidak hanya bahan yang dapat mempengaruhi harga, namun jenis finishing pun juga mempengaruhi harga. Finishing digunakan untuk menambah keindahan atau mempercantik tampilan kitchen set. Dan finishing sendiri tersedia dalam beberapa pilihan mulai dari finishing HPL, finishing duco, finishing melamik, finishing lacquer, finishing sayerlack maupun milesi bisa anda pilih menyesuaikan dengan kebutuhan dan konsep kitchen yang anda gunakan.
Masing-masing jenis finishing tersebut tentu saja mempunyai kelebihan dan kekurangan masing-masing serta harganya pun berbeda – beda. Untuk harga yang lebih terjangkau anda bisa memilih jenis finishing HPL yang mana cocok untuk konsep minimalis serta tersedia dalam beragam pilihan tampilan dan warna yang beragam.
Untuk biaya atau harga dari kitchen set, biasanya di hitung per meter lari, yang mana cara hitung tersebut biasa di gunakan untuk menghitung ukuran kitchen. Harga per meter lari panjang kitchen dikurangi dengan lebar kedalaman dan dikalikan dengan harga finishing yang digunakan.
Nah mungkin 4 hal yang telah di sebutkan di atas bisa anda perhatikan dengan baik untuk mendapatkan atau menentukan biaya buat kitchen set agar sesuai dengan budget yang anda miliki. Memilih dan menentukan dengan bijak akan kebutuhan anda tentu saja akan membantu anda dalam mengatur dan memperkirakan biaya yang akan anda keluarkan.